Persib Hanya Dapat 1 Point Lagi Di Tanah Papua

Mbida Messi - Persib Bandung (GOAL.com/Antara) 

Portal Barudak Bandung Bersatu -
Persib Bandung gagal memenuhi ambisinya meraih poin penuh setelah harus puas bermain imbang 0-0 dengan tuan rumah Persidafon Dafonsoro di Stadion Barnabas Youwe, Sentani, Senin 4 Februari 2013.
Hasil imbang di kandang Persidafon ini menutup perjalanan Persib dalam tur Papua dengan meraih dua poin. Sebelum menjajal Persidafon, Maung Bandung bermain imbang 2-2 dengan tuan rumah Persiram Raja Ampat, Kamis 31 Januari lalu.

Dengan tambahan satu angka, kini Maung Bandung mengoleksi enam poin dan belum bergeser dari posisi kesembilan di klasemen sementara.
Selepas pertandingan melawan Persidafon, gelandang Firman Utina mengungkapkan tetap mensyukuri raihan dua poin dalam tur Papua ini. Firman menyatakan sedikit kecewa karena target sapu bersih dua laga di Papua gagal diwujudkan.

“Ini hasil yang cukup maksimal walapun sebenarnya kita menargetkan kemenangan pada dua pertandingan di Papua. Dua poin dalam tur Papua ini tetap kita raih dengan kerja keras dan kekompakkan tim,” kata Firman usai pertandingan.

Pada laga selanjutnya Maung Bandung akan kembali menjalani tur tandang ke Kalimantan menghadapi dua tim kuat, Persisam Samarinda, 17 Februari dan Mitra Kukar, 21 Februari.

Persib sendiri usai menjalani dua laga di Papua seharusnya menjalani dua laga kandang menghadapi Persiba Balikpapan dan Barito Putera yang awalnya bakal digelar pada pekan kedua bulan Februari. Namun kedua laga tersebut harus diundur ke bulan Maret karena pertimbangan keamanan selama masa kampanye Pilgub Jawa Barat 2013.
Tags:

Portal Barudak Bandung Bersatu

Portal ini berisi tentang berita dan informasi sepakbola BANDUNG, nasional dan Internasional. Portal Barudak Bandung Bersatu mengulas lebih banyak mengenai sepakbola, dan merupakan pendukung Bandung dengan slogan 'SEPARUH AKU' Pendukung Persib dan Bandung raya Besatu.