Portal Barudak Bandung Bersatu - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo menegaskan, akan memberikan rekomendasi kepada PT Liga Prima Indonesia
Sportindo (LPIS) untuk menyelenggarakan kompetisi Indonesian Premier League (IPL) musim 2012-2013. Meskipun sebagian klub peserta kompetisi IPL belum melunasi pembayaran gaji terhadap pemain.
Sportindo (LPIS) untuk menyelenggarakan kompetisi Indonesian Premier League (IPL) musim 2012-2013. Meskipun sebagian klub peserta kompetisi IPL belum melunasi pembayaran gaji terhadap pemain.
Sebelumnya, menpora memberikan rekomendasi kepada PT Liga Indonesia
untuk menyelenggarakan kompetisi Indonesia Super League (ISL) pada 4
Januari 2013. Namun ada tiga persyaratan yang harus dipenuhi oleh
organisasi pimpinan Joko Driyono itu.
Syarat tersebut yaitu, mewujudkan pembentukan satu timnas yang kuat,
manajemen IPL dan ISL harus menyelesaikan kewajiban (melunasi pembayaran
gaji pemain dan pelatih sesuai kontraknya), dan penyelenggaraan
kompetisi IPL dan ISL harus dilaksanakan dalam rangka penyatuan
kewajiban liga sepakbola Indonesia, satu kompetisi dan kepengurusan.
“Hal sama kami terapkan untuk IPL. Kita biarkan berjalan, namun jika
sampai pertengahan kompetisi masih ada masalah tunggakan, pemerintah
akan melakukan pemberhentian kompetisi. Saya tidak ada takutnya untuk
juga menindak kompetisi IPL,” ujarnya saat dihubungi, Rabu (6/2/2013).
Kasus tunggakan gaji memang tidak hanya terjadi di kompetisi ISL.
Berdasarkan rilis APPI, sejumlah klub IPL juga melakukan hal sama. Yakni
Bontang FC yang menunggak gaji enam hingga 8 bulan, Persebaya Surabaya
(1-4 bulan), Persema Malang (5-8 bulan), dan Perseman Manokwari (4
bulan).
“Saya tidak ingin dicap tidak ‘fair’. Karena sebelumnya ISL diberikan
izin bersyarat meskipun masih ada tunggakan. Jadi tidak mungkin saya
akan memberikan rekomendasi kepada IPL dengan syarat melunasi gaji
pemain,” tuturnya
Rencananya kompetisi IPL akan dilangsungkan mulai 10 Februari 2013.
Pertandingan Community Shield antara juara kompetisi IPL musim
2011-2012, Semen Padang melawan juara Piala Indonesia 2012, Persibo
Bojonegoro menjadi pembuka.


