Tekad Poin Penuh Persib di Kandang Persiram


Persiram Raja Ampat akan menjadi lawan pertama Persib Bandung pada laga tandang di Indonesia Super League (ISL) 2013. Laga tersebut akan menjadi pembuktian apakah status jago kandang akan tetap disandang Maung Bandung.

Pertandingan tersebut akan menjadi yang ketiga setelah kompetisi diawali dengan dua laga kandang dan mendapat empat poin. Seusai ditahan seri Persipura Jayapura (1-1), Supardi dan kawan-kawan menang 4-2 melawan Persiwa Wamena.

Hasil itu, setidaknya memberikan harapan kepada Pelatih Djadjang Nurdjaman. Tapi pertandingan melawan Persiram tetap saja akan menjadi ukuran seberapa tangguh Maung Bandung di bawah asuhannya.

Musim lalu, Persib mampu mencuri kemenangan di kandang Persiram dengan skor 2-1. “Yang lalu, biarlah berlalu. Yang pasti saat ini, kami bertekad memperbaiki laga tandang pertama kami. Di luar itu, sebelum berangkat, kami akan perbaiki mental pemain,” kata Djadjang, Sabtu (19/1).

Djadjang mengatakan, pihaknya sedang mempersiapkan diri jelang laga yang akan berlangsung Kamis (31/1) mendatang. “Karena bagaimanapun, saya ingin kami dapat poin penuh di laga tandang ini sebagai modal untuk menjalani laga tandang selanjutnya,” ujar Djadjang.

Salah satu yang dipersiapkan untuk laga tandang tersebut, di samping sisa waktu yang tersedia, juga akan melakukan uji coba. “Antara tanggal 24 atau 25. Timnya masih lokal karena enggak mungkin cari tim selevel,” kata Djadjang.(Tribun Jabar/men)
Tags:

Portal Barudak Bandung Bersatu

Portal ini berisi tentang berita dan informasi sepakbola BANDUNG, nasional dan Internasional. Portal Barudak Bandung Bersatu mengulas lebih banyak mengenai sepakbola, dan merupakan pendukung Bandung dengan slogan 'SEPARUH AKU' Pendukung Persib dan Bandung raya Besatu.